TNI AL. Koarmada II. 23 September 2025
Kapal layar latih kebanggaan Indonesia, KRI Bima Suci, pagi ini resmi bertolak dari Dermaga Hatta Selatan, Makassar, setelah menyelesaikan rangkaian misi Pelayaran Muhibah Diplomasi Duta Bangsa sekaligus Latihan dan Praktek Kartika Jala Krida (KJK) Taruna Akademi Angkatan Laut Tingkat III Angkatan 72 Korps Pelaut Tahun 2025, Selasa (23/9).
Keberangkatan dipimpin langsung oleh Komandan KRI Bima Suci, Letkol Laut (P) Sugeng Hariyanto,yang juga selaku Komandan Satgas KJK Taruna AAL 2025. Acara pelepasan berlangsung penuh khidmat dengan laporan resmi kepada Dankodaeral VI Laksda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.H., sementara para Taruna melaksanakan peran Parade Roll saat kapal mulai bertolak dari dermaga. Makassar menjadi kota terakhir persinggahan sebelum KRI Bima Suci melanjutkan pelayaran menuju Jakarta untuk turut serta dalam peringatan HUT ke-80 TNI di bulan Oktober mendatang.
Sehari sebelumnya pada Senin (22/9), Komandan Satgas KJK beserta perwakilan Taruna AAL melaksanakan kunjungan silaturahmi ke jajaran Forkopimda Sulawesi Selatan. Forkopimda yang dikunjungi antara lain Gubernur Sulsel yang diwakili Kadis Kelautan dan Perikanan Dr. Muhammad Ilyas, S.T., M.Sc., Kapolda Sulsel Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si., Ketua DPRD Sulsel yang diwakili Wakil Ketua, serta Kajati Sulsel.
Selain Forkopimda, rombongan Satgas juga bersilaturahmi dengan jajaran pejabat TNI, yakni Pangdam XIV/Hasanudin Mayjen TNI Windiyatno, Pangkodau II yang diwakili Ir Kodau II Marsma TNI Hermawan Widhianto, serta Komandan Kodaeral VI Laksda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.H. Kehadiran pejabat sipil maupun militer tersebut memperkuat sinergi lintas instansi dalam menyambut kedatangan KRI Bima Suci di Makassar, sekaligus menegaskan dukungan terhadap misi diplomasi maritim TNI AL.
Selanjutnya pada Senin malam digelar Deck Reception di atas KRI Bima Suci yang bersandar di Dermaga Hatta Selatan. Acara dihadiri Dankodaeral VI Laksda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.H., pejabat TNI setempat, Forkopimda Sulsel, serta tamu undangan lainnya. Penampilan Drum Corps Taruna AAL menjadi pembuka acara yang berlangsung akrab dan meriah dengan berbagai persembahan lainnya yakni Bima Suci Band, tari, musik, hingga flash mob dari para Taruna AAL.
(Pen/2)