Manado 7 Mei 2023, Ketua Delegasi Philipina, Commander of Eastern Mindanao Command Letjen Greg T. Almerol dan rombongan lepas landas dari Lanudal Manado menuju Philipina setelah selesai mengikuti rangkaian pembukaan Coordinated Patrol (Corpat) Philipina-Indonesia (Philindo) XXXVII Tahun 2023 di Manado, Sulawesi Utara mulai tanggal 3 s.d 7 Mei 2023. Minggu (7/5)
Seluruh rangkaian kegiatan Pembukaan Corpat Philindo XXXVII-23 telah terlaksana dengan sukses mulai dari kedatangan Kapal Perang Philipina BRP Artemio PS-37, kedatangan ketua delegasi PHBC Letjen Greg T. Almerol dan rombongan, Opening Ceremony, kegiatan internal delegasi Philipina serta diakhiri dengan Official Dinner di Ball Room Hotel Novotel tanggal 4 Mei 2023.
Ketua delegasi Philipina, Letjen Greg T. Almerol menyampaikan ucapan Terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas suksesnya rangkaian kegiatan Pembukaan Corpat Philindo XXXVII-23 di Mako Lantamal VIII Manado.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Para Pejabat Utama Lantamal VIII, Aslog Danguskamla II Kolonel Laut (T) Haris Purnomo, S.E., Asintel Danguskamla II Kolonel Laut (P) Heru Kristiono dan Panitia Corpat Philindo XXXVII Tahun 2023.