TNI AL Koarmada II Surabaya, 6 Juli 2022
Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksamana Muda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat, M.M.S., bersama Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Dhira T.S.N.B. Hutabarat, melaksanakan kunjungan kerja ke Markas Komando (Mako) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII Manado. Selasa (5/7).
Kehadiran Pangkoarmada II beserta Ketua Daerah Jalasenastri Armada II ini disambut langsung Komandan Lantamal (Danlantamal) VIII Manado Laksamana Pertama TNI Nouldy J. Tangka didampingi Ketua Koordinator Cabang (Korcab) VIII DJA II Ny. Herny Nouldy Tangka dan Pejabat Utama Lantamal VIII.
Dalam kunjungan kerjanya ke Lantamal VIII Manado, Pangkoarmada II melakukan pengecekan beberapa fasilitas pangkalan yang berada di Lantamal VIII diantarnya kolam renang yang baru saja dibangun serta Mes Miangas yang dipergunakan untuk tempat menginap para pejabat ketika melakukan kunjungan ke Manado.
Sedangkan Ny. Dhira T.S.N.B. Hutabarat menggelar tatap muka dengan ibu-ibu Jalasenastri Korcab VIII DJA II. Selesai pengecekan fasilitas Lantamal VIII Manado, Pangkoarmada II beserta Ketua Daerah Jalasenastri Armada II selanjutnya menggelar tatap muka dengan seluruh personel Lantamal VIII dan anggota Jalasenastri Korcab VIII DJA II.
Sesaat sebelum melakukan tatap muka, Pangkoarmada II berkesempatan menerima laporan komando dari Danlantamal VIII Laksamana Pertama TNI Nouldy J. Tangka diantaranya tentang tugas pokok, wilayah kerja, fasilitas pangkalan dan personel.
(Pen2)