TNI AL LANTAMAL VII TERUS BERIKAN VAKSINASI KEPADA MASYARAKAT PELABUHAN PERIKANAN OEBA KUPANG

22 April 2022, Lantamal VII — TNI AL Lantamal VII melalui Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal VII Kupang terus memberikan vaksinasi baik dosis satu, dosis dua maupun dosis tiga(Booster) kepada masyarakat wilayah Kupang, bertempat di Pelabuhan Perikanan Oeba, Kupang, NTT, Jumat (22/4/2022).

Komandan Lantamal VII Kupang Dr. Heribertus Yudho Warsono, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CIQnR., CIQaR., CRMP di tengah kesibukannya menyampaikan untuk vaksinasi ini akan terus kita lakukan, karena masih banyak masyarakat di wilayah Kupang yang belum mendapatkan vaksin baik vaksin kesatu, kedua ataupun ketiga(Booster). Kenapa kita lakukan vaksinasi di pelabuhan-pelabuhan, karena di pelabuhan perikanan ini masih banyak yang belum tervaksin masyarakatnya.

Selain itu hal ini selaras dengan arahan Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., bahwa TNI AL harus terus berperan aktif dalam memberikan vaksinasi terhadap masyarakat, terutama dalam masa pandemi ini guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 untuk menuju Indonesia maju Indonesia sehat.

 

Demikian berita dinas penerangan Lantamal VII.