TNI AL. Koarmada II. Surabaya 19 April 2022
Guna menjaga kebersamaan dalam penugasan, unsur tugas Komando Tugas Gabungan (Kogasgab Ambalat-22), KRI Pulau Rupat-712 Satran Koarmada II beserta Unsur Tugas Pasukan Kompi Marinir dan Unsur Tugas Pendukung Posal Sei Pancang adakan kegiatan Buka Bersama (Bukber) yang dilaksanakan di Dermaga Posal Sei Pancang Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara, Selasa, (19/4/2022)
Selain bertujuan untuk menjaga kebersamaan, Bukber ini juga bertujuan untuk menjaga silaturahmi di bulan yang penuh berkah bulan suci Ramadhan. Kegiatan bukber yang diinisiasi Komandan KRI Pulau Rupat-712, Letkol Laut (P) Slamet Ariyadi ini sangat mendapatkan respon positif dari para prajurit yang bertugas di garis terdepan dalam mengawal keamanan perbatasan negara antara Indonesia dan Malaysia.
Kegiatan bukber ini diawali dengan tauziah Ramadhan, dilanjutkan buka bersama dan shalat maghrib berjamaah serta diakhiri acara ramah tamah prajurit.
Sementara itu Danki Pamtas Marinir Kapten Marinir Cilvo menyambut baik kegiatan Bukber ini, menurutnya kegiatan ini selain bertujuan meningkatkan kebersamaan prajurit Satgas juga dapat meningkatkan moral prajurit yang sedang bertugas di perbatasan terluar wilayah Indonesia.
(Pen2)