2 Februari 2022, Lantamal VII — Sebagai langkah awal penyebaran dan penularan virus Covid-19 varian baru, Dinas Kesehatan Lantamal VII dalam rangka pisah sambut Danlantamal VII melaksanakan kegiatan swab antigen bagi prajurit Mako Lantamal VII yang berlangsung di Aula Auning Mako Lantamal VII Kupang, Jl. Supul Raya, Bolok, Kupang, NTT, Rabu (02/02/2022).
Dalam rangka upaya antisipasi awal terhadap penyebaran virus covid-19 di lingkungan Mako Lantamal VII Kupang serta memastikan bahwa prajurit Lantamal VII terbebas dari Virus Covid-19, Dinas Kesehatan Lantamal VII mengadakan swab antigen bagi prajurit Mako Lantamal VII secara massal. Kegiatan Swab Antigen atau yang lebih dikenal dengan Rapid test antigen tersebut adalah tes diagnostik cepat Covid-19 yang dilakukan untuk mendeteksi keberadaan antigen virus Covid-19 pada sampel yang berasal dari saluran pernapasan.
Kadiskes Lantamal VII Letkol Laut (K) M. Haris Bennu, A.M.Ft., S.K.M., M.Kes, dalam sebuah kesempatan menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah awal penyebaran dan penularan virus Covid-19 di lingkungan Mako Lantamal VII Kupang. Hal ini sejalan dengan perintah harian Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dalam kutipan “jadilah contoh dan teladan dalam mendukung upaya percepatan penanganan wabah Covid-19, serta cepat beradaptasi diri terhadap tatanan kehidupan normal baru atau “the new normal” di lingkungan TNI AL”.
By. Dispen Lantamal VII.