SANGATTA – Dengan menggunakan unsur gelar udara BKO Koarmada II rombongan Danlantamal XIII bersama pengurus inti Jalasenastri Korcab XIII menyambangi Lanal Sangatta. Sesampainya disana disambut oleh Danlanal Sangatta, Bupati Kutai Timur, dan perwakilan Forkompimda Kab. Kutai Timur. Kemudian rombongan diajak menuju Kantor Kabupaten.
Selesai acara ramah tamah dan perkenalan dengan Bupati Kab. Kutai Timur Bpk Adriansyah Sulaiman, dilanjutkan tukar menukar cindera mata dan menyaksikan penandatangan pinjam pakai kendaraan SAR. Setelah berpamitan, rombongan Danlantamal XIII menuju ke acara khitanan massal di Komplek Dewa Ruci. Terdapat 15 anak yang dikhitan oleh personel kesehatan Lanal Sangatta.
Tidak hanya itu, Danlantamal XIII menyempatkan untuk menyaksikan penyerahan hibah speedboat ukuran 9M dari Kaltim Prima Coal (KPC) ke Lanal Sangatta. Dari pihak KPC diwakili oleh GM Eksternal KPC Bpk. Wawan Setiawan. Kamis, (06/02/22).
Dispen Lantamal XIII. Koarmada II.