PANGKOARMADA II KUNJUNGI PERAIRAN PERBATASAN KALTARA

TARAKAN – Sebagai pangkalan militer penopang perbatasan Kalimantan Utara, Lantamal XIII mendapatkan kehormatan kunjungan kerja dari Panglima Koarmada II di Bumi Paguntaka Kota Tarakan (Senin, 27/12). Sebagaimana telah diketahui, Provinsi Kaltara dengan luas 1,4 juta Km² memiliki wilayah perairan yang berbatasan langsung dengan Negara Malaysia. Sehingga dalam rangka menegakkan kedaulatan NKRI, keamanan wilayahnya harus selalu dijaga dari segala bentuk ancaman yang datang.

Didampingi Danlantamal XIII Laksamana Pertama TNI Edi Krisna Murti, Pangkoarmada II melaksanakan pelayaran menggunakan KRI R.E. Martadinata – 331 untuk melihat situasi Perairan Ambalat, Pulau Sebatik dan Nunukan. Dari hasil pengecekan, Pangkoarmada II menegaskan akan menindaklanjuti hal-hal apa saja yang dapat dilaksanakan untuk perbaikan-perbaikan ke depan sehingga sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Lantamal dan KRI yang sedang melaksanakan tugas di laut, khususnya di perbatasan Indonesia dengan Malaysia. Temuan-temuan yang ada apabila belum bisa dilaksanakan akan dilaporkan kepada pimpinan diatas.

Dalam kurun waktu Tahun 2020 s.d. 2021, keberadaan unsur KRI dan Pesud TNI AL yang beroperasi di Perairan Ambalat selalu ada dan tidak pernah berhenti karena sudah merupakan tugas TNI AL dalam melaksanakan operasi penegakan hukum dan kedaulatan di laut. “Situasinya sampai saat ini masih kondusif belum ditemukan pelanggaran-pelanggaran. Kita juga terus membangun komunikasi yang baik khususnya TNI AL dengan para stakeholder yang ada di wilayah.” jelasnya.

Dispen Lantamal XIII. Koarmada II.