10 Desember 2021, Lantamal VII — Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Danlantamal VII Kolonel Laut (P) Gurtom Fartianto, S.E., mewakili Danlantamal VII Kupang Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa, CHRMP menghadiri kegiatan pertemuan Bakohumas lingkup pemerintah provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), bertempat di Ruang Marungga Hotel Sasando, Kupang, NTT, Jumat(10/12/2021).
Pada kegiatan pertemuan ini mengambil tema “Menuju 63 Tahun NTT, TJPS Mendukung Ketahanan Pangan dan Mengembangkan Peternakan Mewujudkan NTT Bangkit dan Sejahtera”. Dalam kegiatan tersebut juga disampaikan Materi-materi yang disampaikan oleh Kadis Pertanian dan Kadis Peternakan yang dilanjutkan dengan diskusi.
Hadir pula dalam dalam pertemuan tersebut, Asisten II Bidang Prekonomian dan Pembangunan Prov. NTT, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Prov. NTT, Kadis Peternakan Prov. NTT, Kadis Pertanian Dan Ketahanan Pangan Prov. NTT, Aspotmar Lantmal VII Kupang, Kadispers Lanud El Tari Kupang, Kasipers Lanud El Tari, Pasi Komsos Rem 161/WS, Humas Polda NTT, Kelompok tani serta Kelompok peternakan
By. Dispen Lantamal VII.