99 PEKERJA BANGUNAN RSUP KUPANG TERIMA VAKSINASI TNI AL LANTAMAL VII

Lantamal VII – Guna mewujudkan program pemerintah untuk mendapatkan kekebalan tubuh (Herd Immunity) dan percepatan pembangunan, Sebanyak 99 orang pekerja bangunan proyek pembanguñan RS Umum Pusat Kupang menerima vaksinasi covid-19 yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Lantamal VII Kupang, di Kelurahan Manulai 2, Kec. Alak, Kota Kupang, NTT. Sabtu (18/09/2021).

Dengan selalu memperhatikan protokol kesehatan covid-19, TNI Angkatan Laut melalui Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VII Kupang terus memberikan layanan vaksinasi bagi masyarakat maritim yang ada di wilayah kerjanya khususnya para pekerja bangunan proyek pembangunan RSUP Kupang. Dalam serbuan vaksinasi yang dilaksanakan oleh tenaga kesehatan Diskes Lantamal VII tersebut, pekerja bangunan yang mendapatkan vaksinasi sejumlah 99 orang. Dengan vaksin jenis Sinovac sebanyak 84 orang (vaksin tahap pertama 81 orang, vaksin tahap kedua 3 orang) dan vaksin Astra Zeneca tahap pertama sebanyak 15 orang.

Dalam sebuah kesempatan, Kadiskes Lantamal VII Letkol Laut (K) M. Haris Bennu, A.M.Ft., S.K.M., M.Kes., menyampaikan bahwa TNI AL Lantamal VII Kupang akan terus melaksanakan serbuan vaksinasi bagi para pekerja bangunan ini untuk membantu mempercepat proses pembangunan RSUP Kupang sehingga dapat sesuai jadwal selesainya serta mendukung program pemerintah satu juta vaksin setiap harinya.

Terpisah, Danlantamal VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa, CHRMP., menyampaikan serbuan vaksinasi bagi para pekerja bangunan proyek pembangunan RSUP di Kota Kupang ini merupakan tindak lanjut dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., guna mewujudkan tatanan kehidupan yang baru terbebas dari wabah pandemi Covid-19 dengan menggunakan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh satuan TNI AL diseluruh Indonesia serta untuk mendukung program pemerintah satu juta vaksin setiap harinya.

Selama kegiatan serbuan vaksinasi tersebut berjalan aman dan lancar tanpa ada kejadian KIPI.

By. Dispen Lantamal VII