TNI AL LANAL MAUMERE SERBU MASYARAKAT MARITIM KABUPATEN SIKKA DENGAN VAKSIN SINOVAC

TNI AL. Koarmada II. Surabaya, 30 Juni 2021.

Masyarakat maritim di Kabupaten Sikka kini boleh lega dengan imunitas tubuh mereka yang kuat setelah mendapat serbuan vaksinasi Covid-19 , yang diinisiasi oleh TNI Angkatan Laut Lanal Maumere jajaran Koarmada II pada Selasa (29/6).

Bertempat di Balai Prajurit Mako Lanal Maumere, Kabupaten Sikka Nusa Tenggara Timur (NTT), masyarakat maritim yang belum mendapatkan vaksin pertama segera ditangani oleh para vaksinator dari Balai Kesehatan Lanal Maumere dan Dinas Kesehatan setempat dengan Vaksin Sinovac. Tidak hanya masyarakat maritim, vaksinasi juga diikuti oleh Prajurit, Ibu- ibu Jalasenastri, dan KBT Lanal Maumere.

 

Sementara itu Komandan Lanal Maumere Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Hanla.,M.M.,CTM., yang memonitor langsung kegiatan vaksin mengungkapkan, sesuai instruksi dari Pemerintah dan Pimpinan TNI AL, Lanal Maumere siap melaksanakan Vaksin covid 19 (Sinovac) bersama warga Kab. Sikka yang belum melaksanakan sama sekali vaksin. “ Karena kegiatan ini sangatlah penting sebagai bagian dari Satgas Covid-19 untuk menekan laju pertumbuhan wabah virus corona yang melonjak tinggi saat ini, “ ujar Dwi Yoga.

 

(Pen2).