Lanal Maumere – Sebagai salah satu bentuk untuk menyampaikan evaluasi dan rencana kegiatan kedepan, Danlanal Maumere Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Hanla., MM., memimpin Kegiatan Rapat bersama para Perwira staf Lanal Maumere dan para Danposal/Danposmat di jajaran Lanal Maumere, bertempat di Rupat Mako Lanal Maumere Jl. Magepanda KM 10, Nangahore, Kec. Alok Barat, Kab. Sikka, NTT. Rabu (17/03/2021).
Rapat bersama Komandan Lanal Maumere beserta para perwira staf Lanal Maumere dan para Danposal/Danposmat di jajaran Lanal Maumere yang dipimpin dan dibuka langsung oleh Komandan Lanal Maumere Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Hanla., M.M. dilanjutkan dengan rangkaian Paparan oleh para Perwira staf dan seluruh Danposal/Danposmat yang dimulai paparan mengenai kinerja Staf intelijen, paparan kinerja Staf Operasi, paparan Staf Administrasi dan Logistik, paparan Potensi Maritim dan Program Anggaran serta paparan mengenai kinerja Satuan Markas Lanal Maumere.
Selanjutnya paparan mengenai kinerja Balai Kesehatan Lanal Maumere, paparan mengenai kinerja KAL Balibo, paparan mengenai kinerja Posal Labuhan Bajo, paparan mengenai kinerja Posal Ende dan Posal Mbay dan paparan mengenai kinerja Posal Lembata dan Posal Alor serta Posmat Larantuka.
Dari hasil paparan tersebut diketahui bahwa secara umum di staf Lanal Maumere maupun di Posal/Posmat kekurangan personel dan tidak sesuai dengan DSP. Mengenai dukungan BBM untuk Posal/Posmat akan diperhatikan kedepannya agar berjalan dengan baik dalam melaksanakan Patroli dan selanjutnya setiap Posal/Posmat akan diberikan PG untuk melaksanakan kegiatan Patroli Kamla.
Komandan Lanal Maumere Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Hanla., MM., mengharapkan kegiatan seperti ini agar bisa dilaksanakan setiap satu bulan sekali untuk melatih Prajurit Lanal Maumere berani tampil ke depan untuk melaksanakan Paparan. Diharapkan seluruh Staf bersatu bersinergi untuk kemajuan Lanal Maumere, untuk kekurangan-kekurangan di masing- masing bagian akan dilengkapi secara bertahap.
Turut hadir antara lain :Palaksa Lanal Maumere Mayor Laut (P) Samsul Bahri, S. Tr. Opsla, Pasintel Lanal Maumere Mayor Laut (P) M. Makruf, Pasminlog Lanal Maumere Mayor Laut (T) Nono Sumarno, Pasops Lanal Maumere Mayor Laut (PM) Edy Wibowo, Paspotmar Lanal Maumere, Kapten Laut (P) Parulian Castro Dos Santos, Dansatma Lanal Maumere, Kapten Laut (P) Jafar, Danunit intel Lanal Maumere, Kapten Laut (KH) Moh. Bono, Dankal Balibo, Lettu Laut (P) Malik Setiap Budi, Danposal Ende Lettu Laut (P) Heru Elfianto, Danposal Lembata, Letda Laut (PM) Triawan Anwar, Paset Lanal Maumere, Letda Laut (K) Dennys Sukarna, Danposal Labuan Bajo, Letda Laut (PM) Dedi Erwantoni, Paur Simak BMN Sminlog Lanal Maumere, Letda Laut (S) Hendro Setiawan, Ka BK Lanal Maumere, Dr. Ulvy, Danposmat Larantuaka Sertu Bayu Primanto.
By. Dispen Lantamal VII