DANLANAL BALIKPAPAN IKUTI UPACARA ZIARAH NASIONAL DI TMP DHARMA AGUNG BALIKPAPAN

TARAKAN – Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Balikpapan Kolonel Laut (P) Andri Kristianto mengikuti Upacara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-75 Tentara Nasiona Indonesia Tahun 2020 yang berlangsung di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Agung Balikpapan, Jl. Marsma R. Iswahyudi, Gn. Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Jum’at (02/10/20).

Dengan tema “Sinergi Untuk Negeri”, kegiatan ziarah Nasional peringatan HUT Ke-75 TNI Tahun 2020 ini, Danlanal Balikpapan didampingi oleh Ketua Cabang 3 Koordinator Cabang XIII Daerah Jalasenastri Armada II (Korcab XIII DJA II) Ny. Endah Andri Kristianto. Selama kegiatan berlangsung, berjalan tertib lancar dan aman.

Dispen Lantamal XIII, Koarmada II.