DANLANTAMAL VII KUNJUNGI PRAJURIT SATGAS PAM PULAU TERLUAR

Lantamal VII – Dalam kegiatan Bakti Sosial menyambut HUT TNI ke-75 Tahun 2020 di wilayah perbatasan RI – RDTL oleh Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa dan rombongan diwarnai dengan kunjungan ke Satuan Tugas Pengamanan Pulau Terluar (Satgas Pam Puter) di Pulau Batek, Kec. Amfoang Timur, Kab. Kupang, NTT. Jumat, (25/092020).

Kunjungan Danlantamal VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa bersama rombongan ke Pulau Batek dalam rangka menyerahkan Bantuan Sembako sekaligus memberikan semangat secara langsung kepada Para Prajurit yang melaksanakan tugas dalam Satgas Pam Puter di Pulau Batek.

Pada kesempatan itu Danlantamal VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa menyampaikan, “ Penugasan untuk Prajurit adalah sebuah kebanggaan dan kehormatan sebagaimana yang dialami Prajurit Satgas Pam Puter di Pulau Batek. Hendaknya seluruh Prajurit Satgas Pam Puter di Pulau Batek selalu tabah dan waspada pada saat bertugas maupun saat sampai selesai penugasan kembali di satuannya masing masing dengan selamat. “ 

Turut mendampingi Danlantamal VII dalam kegiatan tersebut Asops Danlantamal VII, Aspers Danlantamal VII, Dansatrol Lantamal VII, Kadiskes Lantamal VII, Ketua Korcab VII DJA II, Ketua Cabang I Korcab VII DJA II dan Ibu-Ibu Jalasenastri Korcab VII DJA.

 

/ Dispen Lantamal VII