POSAL SEBA BAGIKAN BLT KEMENTRIAN DESA, DESA TERTINGGAL DAN TRANSMIGRASI

Lanal Pulau Rote – Prajurit Pos TNI AL (Posal) Seba bersama perangkat Desa Ledeana membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) program Kementrian Desa, Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi RI secara simbolis ke masyarakat miskin Desa Ledeana yang terdampak pandemi Covid-19, bertempat di Kantor Desa Ledeana, Kec. Sabu Barat, Kab. Sabu Raijua, NTT. Senin (25/05/2020).

Prioritas penggunaan dana bantuan desa dengan sasarannya adalah orang miskin dan orang yang kehilangan pekerjaan karena pandemi Covid-19. Warga miskin yang tidak boleh menerima BLT program dari Kementrian desa, pembangunan desa tertinggal dan transmigrasi adalah mereka yang sudah menerima atau mendapatkan bantuan APBD atau APBN seperti penerima Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Nontunai (BPNT) dan lainnya. Sehingga program BLT Dana Desa bisa lebih tepat sasaran atau tidak tumpang tindih dengan program diatas.

Prajurit Posal Seba bersama instansi lainnya mendampingi perangkat Desa Ledeana memberikan BLT Dana Desa kepada masyarakatnya yang kehilangan pekerjaan akibat pandemi Covid-19 semakin menanggung beban ekonomi yang berat, besaran BLT yang diberikan sebesar Rp 600.000, 00 per Kepala Keluarga, dalam pelaksanaan pemberian BLT tersebut tetap sesuai prosedur kesehatan Covid-19 dengan diatur bergiliran, jarak tempat duduk antara satu dengan lainnya, memakai masker dan mencuci tangan selesai kegiatan dengan sabun di air mengalir yang telah disediakan.

 

 

By. Dispen Lantamal VII.