Lantamal VII Kupang – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VII Laksamana Pertama (Laksma) TNI IG Kompiang Aribawa sekaligus Direktur Latihan (Dirlat) membuka Latihan Penanggulangan Dampak Wabah Covid-19 Lantamal VII untuk meningkatkan kemampuan, ketrampilan dan kesiapsiagaan prajuritnya dalam melakukan pencegahan dan penanggulangan Covid-19, di Lapangan Apel, Markas Komando (Mako) Lantamal VII, Jalan Raya Bolok, Kupang, NTT. Senin, (13/04/2020).
Dalam sambutannya, Danlantamal VII Laksma TNI IG Kompiang Aribawa menyampaikan acara pembukaan pada hari ini, merupakan tanda dimulainya latihan penanggulangan dampak Wabah Covid-19 yang dilaksanakan di Mako Lantamal VII diikuti oleh unsur-unsur Lantamal VII dan seluruh personil jajaran Lantamal VII.
“Latihan ini merupakan upaya meningkatkan kesiapsiagaan prajurit Lantamal VII didalam mendukung aksi pemerintah daerah dalam penanggulangan dampak Corona Virus Desease (Covid-19),” ujar Danlantamal.
Lebih Lanjut Danlantamal VII memberikan arahan dan penekanan kepada seluruh Personel Latihan yang terlibat agar melaksanakan latihan dengan sebaik-baiknya dan bersungguh-sungguh supaya target latihan dapat tercapai sehingga personel Lantamal VII dapat melaksanakan penanggulangan dengan benar guna mendukung program pemerintah memutus rantai penularan Covid-19.
Pembukaan pelatihan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Lantamal VII diikuti oleh peserta pelatihan yang merupakan perwakilan Personel Satrol Lantamal VII, Yonmarhanlan VII dan Pomal Lantamal VII yang akan mengikuti pelatihan selama lima hari kedepan.
Turut dalam kegiatan ini, Wadan Lantamal VII, para Asisten Danlantamal VII, para Kasatker dan Kasatlak Lantamal VII, Tim Satgas Covid-19 Lantamal VII, prajurit Satrol, Pomal dan Yonmarhanlan VII serta prajurit dan PNS Mako Lantamal VII.
/ Dispen Lantamal VII