Penuh Semangat, Prajurit Lanal Banyuwangi Unjuk Kemampuan Dihadapan Tim Uji Kolat Armada II

Penuh Semangat, Prajurit Lanal Banyuwangi Unjuk Kemampuan Dihadapan Tim Uji Kolat Armada II

Lantamal V (13/12), —

Dihadapan Tim Penilai Uji Terampil Komando Latihan Armada II, Prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, Lantamal V menunjukan semangat dalam unjuk kemampuan dan profesionalismenya pada Gladi Tugas Tempur (Glagaspur) Pangkalan 1 (P1) dan Pangkalan 2 (P2), Jumat (13/12).

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Banyuwangi Letkol Laut (P) Yulius Azz Zaenal, S.H., M.Tr.Hanla., M.M yang hadir menyemangati prajuritnya tersebut mengatakan bahwa prajurit Lanal Banyuwangi telah menyiapkannya jauh jauh hari dan telah siap hadapi tim uji.

Tahap demi tahap prajuritnya telah menunjukan kemampuan tiap materi yang diujikan dengan serius dan penuh semangat, kendati cuaca  terik di siang itu namun tidak menyurutkan bagi Prajurit yang mempunyai motto “Jenggirat Tangi” tersebut untuk menyelesaikan setiap materi yang diujikan.

Glagaspur P1 dan P2 lanjutnya, merupakan sarana bagi pimpinan TNI AL untuk mengukur kemampuan dan profesionalisme Prajuritnya ditengah-tengah tuntutan tugas yang semakin berkembang dan kompleks dari tahun ke tahun.

Adapun materi yang diujikan berupa uji tulis (sesuai Korps/Kejuruan/Kedinasan), pengecekan software dan hardware, dan manuver lapangan berupa drill komunikasi, kecakapan bahari, P5-T (PBB, PDD, PDG, PDT, PPM dan TUM), bongkar pasang senjata dan menembak.

Kemudian materi renang militer, evakuasi medis laut dan darat, persemayaman dan pemakaman, jajar kehormatan dan valreef, PHH (formasi/pengendalian massa), Hanlan, penanggulangan bahaya kebakaran dan sabotase/anti teror.

Danlanal Banyuwangi berharap, hasil penilaian Tim Uji Kolat Armada II ini, dapat menjadi saran masukan untuk dijadikan bahan evaluasi dan perbaikan demi kelancaran tugas pada masa yang akan datang.

Selaku Katim Uji Kolat Armada II Letkol Laut (P) D. A. Mansyur, berpesan bahwa dalam uji terampil Glagaspur P1 dan P2 yang terpenting pertama adalah semangat dan konsentrasi serta kekompakan.