Koarmada II. Manado, Kamis (21/02/2019). Ketua Korcab VIII DJA II diwakili oleh Wakil Ketua Korcab VIII DJA II Ny. Edi Juardi beserta Pengurus, menghadiri Olahraga Bersama Dharma Pertiwi Daerah M bertempat di Lapangan Lanud Sam Ratulangi Manado Jl. A.A. Maramis Kel. Lapangan Kec. Mapanget Kota Manado.
Kegiatan diawali dengan Doa bersama dilanjutkan dengan Pelepasan Senam oleh Ketua Dharma Pertiwi Daerah M Ny. Linda Tiopan Aritonang dilanjutkan Jalan Sehat menuju Bandara Sam Ratulangi Manado dan kembali ke Lapangan Lanud Sam Ratulangi. Dalam kegiatan tersebut diadakan senam Zumba bersama.
Dalam sambutan Ketua Pia Ardhya garini Cab. 9 Ny. Griswanti Widyanti Insan Nanjaya mengucapkan selamat datang kepada Unsur Pimpinan maupun anggota Dharma Pertiwi Daerah M guna melaksanakan olahraga bersama di Lanud Sam Ratulangi. Kegiatan dilanjutkan dengan Sambutan Ketua Dharma Pertiwi Daerah M Ny. Linda Tiopan Aritonang bahwa kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT ke-55 Dharma Pertiwi. Selain itu, diharapkan Anggota Dharma Pertiwi untuk mengurangi sampah plastik demi menjaga kesehatan kita. Sebelumnya telah dilaksanakan kegiatan Anjangsana, Acara Gemar Menabung, Gemar makan Ikan dan menanam Pohon/Sayuran untuk anak anak.
Hadir dalam kegiatan, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 131 PD XIII/Merdeka, Wakil Ketua Korcab VIII DJA II beserta pengurus, Para Wakil Ketua Dharma Pertiwi Daerah M, Para Ketua Cabang dan Ranting Unsur Organisasi Sejajaran Dharma Pertiwi Daerah M serta tamu dan undangan.
Demikian berita Dinas Penerangan Lantamal VIII.