PERINGATI HARI DHARMA SAMUDERA 2019, KOARMADA II GELAR DISKUSI PERTEMPURAN LAUT ARU

KOARMADA II – Surabaya, 28 Desember 2018

Jelang peringatan Hari Dharma Samudera 2019, Komando Armada II menggelar diskusi yang bertajuk Taktik Pertempuran Laut Aru yang dilaksanakan di Gedung Panti Tjahaja Armada (PTA) Koarmada II.Surabaya.Jumat (28/12/2018).

Kepala Staf Koarmada (Kaskoarmada) II Laksamana Pertama TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M., beserta Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmada II Laksma TNI Erwin S. Aldedharma, S.E., M.M., M.Sc., hadir dalam diskusi yang secara resmi di buka oleh  Kepala Dinas Operasi dan Latihan Angkatan Laut (Kadisopslatal) Laksma TNI Abdul Rasyid Kacong, S.E., M.M.

Disaksikan para peserta diskusi yang sebagian besar adalah Perwira korps Pelaut ini, Kadisopslatal membacakan amanat Asisten Operasi Kasal (Asops Kasal) Laksamana Muda TNI Didik Setiyono, S.E., M.M. Asops Kasal menyampaikan bahwa Hari Dharma Samudera merupakan  suatu momen penting dalam mengenang para Pahlawan Angkatan Laut yang gugur dalam pertempuran memperjuangkan kedaulatan Indonesia dari para penjajah Belanda yang ingin menguasai kembali Irian Barat atau yang  dikenal dengan nama Papua saat ini.

Adapun sasaran dari diskusi Taktik Pertempuran Laut Aru ini menurut Asops Kasal  adalah untuk membangkitkan semangat Heroisme para pahlawan laut Aru dan memperoleh masukan dari para peserta diskusi yang nantinya akan dapat di gunakan sebagai salah satu referensi bagi TNI Angkatan Laut dalam pengembangan strategis operasi dan taktik pertempuran laut ke depan.

“Hal lain yang perlu kita resapi dalam diskusi ini adalah Warisan nilai tradisi jiwa yang tangguh dan rela berkorban, untuk terus menggelorakan semangat pertempuran dalam mencapai cita-cita untuk memperoleh kedaulatan Negara Indonesia, seperti apa yang telah  di ucapkan Komodor Yos Sudarso di akhir perjuangannya “ Kobarkan Terus Semangat Pertempuran” dimana pengorbanan heroik, kesungguhan dan militansi beliau dapat menghindarkan dari kerugian yang lebih besar, sekaligus berhasil membangun Nasionalisme yang lebih kuat pada seluruh bangsa Indonesia, ”tandas  Laksamana dengan dua bintang di pundak tersebut.

Hadir dala acara tersebut Asintel Pangkoarmada II, Aslog Pangkoarmada II, Kadispotmarkoarmada II, Kadisminperskoarmada II, Dankolatkoarmada II, Seluruh Dansat Kapal Koarmada II, Dansatudkoarmada II, Dandenintelkoarmada II, Kapuskodalkoarmada II, Dandenmako Koarmada II, Seluruh Komandan Unsur dan Seluruh Perwira Korps Pelaut di Pangkalan Surabaya.

Kadispenkoarmada II Letkol Laut (P) Djawara H.T. Whimbo A.