Danlantamal VI Saksikan Penandatanganan Kesepakatan Bersama Warga Gusung Kota Makassar

Makassar, Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut VI (Danlantamal VI) Makassar Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono S.H. M.Tr (Han) menyaksikan langsung penandatanganan kesepakatan bersama, antara Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Lantamal VI dengan warga masyarakat Kelurahan Gusung Kecamatan Ujung Tanah Kota Makassar bertempat di Kanal Paotere Makassar. Selasa (21/08/2018).

Penandatanganan kesepakatan bersama tersebut guna mendukung program nasional tentang kebersihan laut ditandatangani langsung oleh Aspotmar Lantamal VI Makassar Kolonel Laut (P) Suratun S.H, Camat Ujung Tanah Ibrahim Chaidar Said,S.Ip, M.Si , Ketua HNSI Kota Makassar H. Muh.Arsyad HB dan warga yang berdomisili di Kanal Paotere ( H. Kamaruddin, Abd. Rasyid, Hj.Hapsa dan Hj. Rahma) dan disaksikan seluruh warga Paotere Makassar.

Dalam sambutannya Danlantamal VI memberikan penghargaan dan apresiasi yang tinggi kepada panitia dan semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini, semoga Tuhan Yang Maha Esa , Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk, bimbingan dan perlindungan-Nya dalam melanjutkan pengabdian kepada masyarakat , bangsa dan negara tercinta.

Adapun isi dari kesepakatan bersama tersebut adalah tidak membuang sampah di kanal, tidak membangun MCK di jalan bantaran kanal menjadikan kanal sebagai halaman depan dan bersama – sama menjaga dan mengawasi kebersihan kanal.

Turut hadir dalam penandatangan kesepakatan bersama tersebut, Wadan Lantamal VI Kolonel Marinir Rasman M. Tr (Han), Para Asisten Danlantamal VI, para pejabat Kota Makassar, Para Kadis dan perwira staf Lantamal VI, serta sejumlah undangan dari unsur maritim Makassar lainnya.